Langsung ke konten utama

Ramadhan ~ Diriku pada saat itu, diriku yang kemarin, diriku yang sekarang, dan diriku dihari esok~

Semenjak kemarin aku disibukkan dengan Hacking Visual Novel, mencoba untuk mengoprek dalaman isi software yang entah kenapa ingin kumainkan dengan bahasa yang kumenegerti. Yah, Karena memang kebanyakan Visual Novel sangat sedikit yang sudah diterjemahkan kedalam bahasa yang bisa kumengerti. Dan aku sendiri memang tak sempat untuk mempelajari bahasa mereka. Padahal hampir tiap hari aku melihat, mendengar bahasa Jepang. Tapi keinginan dan waktu untuk mempelajarinya masih terbilang belum ada. Berhubung saya juga masih cupu dalam membuka daleman isi Visual Novelnya, jadi ya aku menggunakan alternatif lain.

Biarpun memang agak sedikit kurang nyaman, dengan menggunakan bantuan Visual Novel Reader yang proyeknya sudah lama mati, ATLAS, ITH, dan lain sebagainya sebagai alat bantu untuk ku agar dapat lebih mengerti cerita yang ada pada Visual Novel tersebut.

Yah, ketika berhasil melakukan itu, tapi masih belum kumainkan. Karena memang sekarang lagi dalam tengah ujian semester akhir, ya pastinya aku harus lebih memfokuskan kepada kuliahku daripada sekedar menyegarkan diri.

Dan sebuah hal yang entah kenapa membuatku teringat akan masa lalu.
Sebuah situs Nyaa memberikanku sedikit inspirasi. Harmonia - You taught me how important feelings are. There is an everlasting song. Kamu mengajarkanku betapa pentingnya perasaan. Ada sebuah lagu abadi.


Yah, sebuah perasaan memang penting, aku sendiri sekarang sedang dikacaukan dengan emosi yang meluap, polusi emosi yang telah lama menumpuk akhirnya kutumpahkan juga. Sebenarnya aku sedang mengamuk saat menulis ceritaku ini, melempar barang gak jelas, teriak-teriak gak jelas. Apalagi sekarang sudah malam. Tak ada rasa takut mengganggu tetangga, yang ada dipikiranku hanyalah meluapkan emosi.

Dan sedikit demi sedikit ku banting apa yang kupunya, mecoba meredakkan emosiku yang meluap kadang membutuhkan waktu. Yah, tapi perlahan aku mencoba untuk menstabilkan emosi yang meluap ini.

Tapi memang mendapatkan ketenangan yang kuinginkan tak sesingkat yang kubayangkan. Aku hanya bisa merenung sendiri dalam ruangan kamar yang cukup luas untuk diriku sendiri.

Dan aku kembali teringat salah satu judul Visual Novel buatan Key yang berjudul Harmonia itu. Aku ingin memainkannya. Aku bersyukur karena Visual Novel ini sudah memiliki subtitle inggris didalamnya. Kalian bisa mendapatkan Harmonia di situs resmi Steam.

Sedikit mencari-cari hal yang menarik di situ resmi Key, aku terbawa ke situs Charllote soundlabel key. Tak bisa kupungkiri, memang banyak lagu-lagu produksi Key yang enak didengarkan oleh telingaku.

Sebuah link channel Youtube VisualArts Japan membuatku tertarik, link itu membawaku ke sebuah video “Bus Stop”, ini seperti menjadi tempat pemberhentianku untuk mengarungi luasnya internet.


Lirik sana lirik sini, entah aku mengklik apa, hingga membawaku ke video dengan judul

Dilihat dari videonya, ini seperti cuplikan beberapa opening dalam Visual Novel. Aku tak menontonya sampai habis, karena durasinya juga cukup panjang, hingga 46 menit lamanya.


Dan mataku menemukan Thumbnail yang menarik perhatian mataku. Langsung saja aku pilih video itu untuk kuputar di Youtube. Dengan judul video

Ssempat berpikir hanya akan sekedar opening-opening dari Visual Novel yang bahkan belum pernah kumainkan.

Tapi tiba-tiba aku merasakan semacam serpihan masa lalu. Entah seperti aku pernah mendengarnya, entah itu kapan. Sebuah tulisan “Presented by DANDELiON” muncul dengan diiringi lagi yang membuatku kangen.

Arghhh, aku berusaha mengingat-ingat, lagu yang sedang dimainkan ini, tapi ternyata sulit juga mengorek-ngorek berkas memori dalam ingatanku. Serasa percuma, aku mencoba menerjemahkan kata

失神する神エロゲソングメドレー


Menggunakan Google Translator, yang menjadi Sorrowful God Eroge Song Medley. Ah, aku masih belum menemukan petunjuk. Terlebih lagi deskripsi video itu tidak memberikanku Clue. Tapi setidaknya aku tahu bahwa yang memprodukis Visual Novel itu bernama DANDELiON.


Aku menunggu credit song muncul, dan mungkin saja aku bisa menemukan petunjuk. Dan akhirnya aku tahu lagi itu dinyanyikan oleh Duca, siapa dia ? aku tidak terlalu tahu.

Akhirnya kubuka aplikasi Google Translator di ponselku, karena aplikasi ini dapat menerjemahkan dari sebuah gambar. Ah, aku masih belum menemukan petunjuk lainnya. Setidaknya aku ingin tahu judul Visual Novel itu.

Akhirnya aku mencari menggunakan Google. “Dandelion visual novel” tapi tidak menunjukan hasil yang dapat memberikanku petunjuk.

Kucari-cari di Visual Novel Database tentang judul-judul Visual Novel yang diproduksi oleh DANDELiON, tapi entah kenapa tidak membuahkan hasil. Pencarianku berujung ke judul-judul Visual Novel yang memiliki kata Dandelion didalamnya, dan bukan Visual Novel yang kucari-cari. Yah, salahku sendiri jika mencari acak.

Aku mencoba melihat list daftar produser yang ada pada https://vndb.org/p/d, dan mungkin mataku sedang capek, jadi aku tidak melihat “Dandelion” disitu. (Sebenarnya ada, tapi aku tak melihatnya pada saat itu, mungkin efek lelah diriku).

Hasil pencarian Google membawaku entah berantah. Dan banyak hasil pencarian yang sebenarnya kucari tidak muncul. Hingga kuketikan di pencarian Google “Visual Novel Song By Duca” membawaku ke situs Visual Novel Databse https://vndb.org/s386 . Sebuah judul Visual Novel dengan jadwal rilis yang masih belum diketahui dan disampinga tertulis Duca Theme song "Kanrasha ~Ano Hi to, Kinou to Kyou to Ashita to~" menarik perhatianku, semoga saja ini yang kucari.

Dan akhirnya pencarianku terhenti. Inilah yang sedang kucari-cari. Akhirnya hasil pencarianku membuahkan hasil. Lagu ini merupakan theme song dari game Meguru Kisetsu no Yakusoku to, Tsunaida Sono Te no Nukumori to (めぐる季節の約束と、つないだその手のぬくもりと). Buatan DANDELiON


Tapi aku masih belum menemukan sebab kenapa aku merasa seperti rindu mendengarkan lagu ini. Setidaknya aku sudah tahu judul Visual Novel ini dan juga judul lagu yang membuatku rindu.

Setelah itu aku melakukan pencarian lokal dikomputerku, dan ternyata lagu itu sudah berada didalam komputerku. Hasil pencarian membawaku ke dua folder yang berbeda. Folder pertama membawaku ke sebuah folder database lagu OSU. Melihat itu, aku menghiraukan hasil pencarian kedua dan langsung kubuka saja game OSU.

Tapi game itu masih belum memberikanku alasan tentang perasaan rindu yang ada padaku ini. Aku beristirahat dari pencarianku ini. Dan kulanjutkan dimalam hari. Masih teringat bahwa masih ada satu folder lagi yang belum kucek. Hasil pencarian kedua membawaku menuju sebuah folder. Aw shit, ternyata Animekompi, pantas saja ada perasaan rindu dalam hatiku ini.

Sedikit cerita saja, pertama kalinya aku mengenal lebih dalam di dunia anime ya dari animekompi dan juga kaskus. Waktu dulu, ketika SMA tepatnya, aku sedang mencari-cari film tentang percintaan dikaskus. Ada salah satu pengguna disitu yang menyarankanku untuk menonton film 5 Centimeters Per Second, sebenarnya film apa itu?

Setelah kucari, aku menemukan hasil pencarian di google yang mengarahkanku ke situs Animekompi, dan sejak saat itu aku benar-benar tertarik dengan dunia animasi/anime Jepang.


Ah, setelah melihat komentarku, aku jadi seperti bernostalgia. Ngomong-ngomong, jangan lupa tonton PV nya langsung dari channel officialnya.

めぐる季節の約束とつないだその手のぬくもりと プレムービー

Sayangnya, terjadi masalah di perusahaan DANDELiON yang menyebabkan Meguru Kisetsu no Yakusoku to, Tsunaida Sono Te no Nukumori to (めぐる季節の約束と、つないだその手のぬくもりと) belum rilis hingga tahun 2017 ini.  Ah, padahal aku penasaran sama jalan ceritanya, khususnya Karakter yang bernama Yuminaga Ayame (弓長 彩愛). Cocok sekali dengan tipikal ....... You know lah. haha.

Desain karakternya ituloh, bagus, dan pas banget dimataku.

Untuk sinopsis game Meguru Kisetsu no Yakusoku to, Tsunaida Sono Te no Nukumori to

Berceritakan tentang kenangan dan janji dimasa kecil yang membuat nostalgia. Melalui lagu, menggambarkan pengalaman hidupnya, Betapa pedihnya dia mengenang kenangan yang kian pudar dimakan oleh waktu. Dan terutama, Lagu ini (Kanrasha ~Ano Hi to, Kinou to Kyou to Ashita to) yang dia buat khusus untuk seseorang, dia akan tetap menanggung perasaaan yang menyakitkan ini, karena perasaan itu bagian dari kenangannya, kenangan dan perasaan itu sangat penting. Bahkan jika Biang Lala yang pernah mereka lihat bertahun-tahun yang lalu sekarang sudah usang... bahkan jika ingatan yang dia kenang sudah hancur berkeping-keping... bahkan jika orang tersayang ini sudah tidak ada lagi, dia tahu bahwa hubungan antara dirinya dan orang yang disayanginya itu tidak akan pernah berakhir. Sinopsisnya diterjemahin dari situs Greenmoriyama.


Lihatkan, dari sinopsisnya aja udah bikin hati pengen teriak.

Pengennya sih, biarpun sampai sekarang belum rilis, minimal nyicip TRIAL nya di situs resminya. Eh, ke empat link yang tertera disitu gak ada yang bekerja.

Ku akui, saat ini sedang dalam suasana ramadhan, karenanya kujadikan sebuah judul untuk tulisan ini. Dan kudapatkan sedikit inspirasi dari seorang yang bisa kupanggil Teman.

"Satu manusia satu nyawa, Satu nyawa satu kesejatian cintanya, Tapi... Satu cinta mampu hadirkan beribu bahagia"

Ramadhan ~ Diriku pada saat itu, diriku yang kemarin, diriku yang sekarang, dan diriku dihari esok~

Diriku pada saat itu, entah sudah berapa kali, melalui hari, yang tanpa kusadari telah terlewat, dan diriku pada saat itu, bahkan tak terpikirkan bekal untuk mati.

Bahkan diriku dihari kemarin, masih dapat tertawa seolah tanpa dosa, bercengkrama dengan sang nafsu birahi, yang tak kuasa untuk ku hindari.

Aku yang kini, masih terpaku dalam dimensi warna dunia, yang terkadang sengaja lupa akan fakta. Dan nyawaku yang hanya satu, seolah tak ada pertanggung jawaban.

Kuberdoa untuk diriku, agar esok kutemukan cerita kasih akan sang maha pencipta,

Semoga kelak, tak kutemukan air mata dalam hidupku di hari esok.

Masih bersambung......

Ferris Wheel ~That Day, Yesterday, Today, and Tomorrow~

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AdeHaze Dan Sebuah Logo

Setelah bertahun-tahun lamanya, waktu aku masih menggunakan adehaze.blogspot.com, waktu aku masih belum terlalu terjerumus dalam dunia komputer dan internet. Banyak hal yang kulakukan karena ingin tahu dan juga hobi. Entah sudah berapa lama kugunakan wajah Makoto Kikuchi sebagai logo dari blog ku yang dulu. Alasan kugunakan wajahnya sih, sederhana. Karena gambar itu bagus, dan gambar itu juga punya cerita dalam kehiduanku. Dan aku sendiri perlahan ingin mencari logo yang benar-benar bisa menggambarkan AdeHaze itu sendiri. Tapi, dengan kemampuan desain ku yang masih dibilang maih balita ini, aku perlahan ingin mencari jati diri pada diriku sendiri. Mencari jati diri juga ada tempatnya, dan kompas penunjuk jalanku tak memberikanku jalan yang tepat, hingga membuatku tersesat hingga bertahun-tahun lamanya. Rasanya aku seperti menyia-nyiakan sisa waktu yang aku punya. Dan entah kenapa, selama beberapa tahun ini, aku lebih percaya diri menggunakan nama "AdeHaze"

Sehangat Kopi Di Kala Senja (2)

愛してるばんざーい! Entah apa yang telah aku dan Renta bicarakan. Percakapan yang awalnya tidak menentu membimbing hingga tiba-tiba menyerempet pembahasan anime berjenis Idol seperti Love Live dan Juga Idolm@ster. Aku dan Renta memang suka menonton Anime, tapi untuk yang genre nya Idol, entah kenapa aku kurang terlalu suka. Bahkan hampir tidak menyentuhnya. Tapi tunggu dulu. Idolm@ster. Ini salah satu yang tidak terduga bagiku. Karena dulu, entah itu kapan. Ketika internet masih terbilang sangat jarang. Dan ketika itu juga aku masih menggunakan Ponsel Nokia 1680c yang masih terbilang baru. Ketika itu aku sedang browsing-browsing mencari gambar yang bagus untuk kujadikan wallpaper di ponselku. Entah kata kunci apa yang kucari. Tapi mengantarkanku menuju sebuah gambar yang aku sendiri masih tidak tahu itu gambar karakter apa. Menggambarkan karakter gadis tomboy bertopi yang sedang duduk. Berhubung gambar itu bagus, aku simpan saja untuk kujadikan wallpaper. Pada masa itu aku masih belum mem